2 Anak Bakul Pindang Dilantik jadi Anggota DPRD Kabupaten Pekalongan

ANAK BAKUL PINDANG - Kakak beradik anak bakul pindang di Pasar Doro, Ahmad Ridhowi dan Umi Farida, jadi anggota DPRD Kabupaten Pekalongan periode 2024-2029 dari PAN.-DOK ISTIMEWA-

KAJEN - Sebanyak 45 caleg terpilih hasil Pileg 2024 diambil sumpah/janji sebagai anggota DPRD Kabupaten Pekalongan masa keanggotaan 2024-2029 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pekalongan, kemarin siang. Anggota DPRD Kabupaten Pekalongan terpilih terdiri atas 25 incumbent dan 20 orang pendatang baru.

Dari 45 anggota DPRD Kabupaten Pekalongan yang dilantik, ada dua orang wakil rakyat merupakan anak dari pedagang ikan pindang yang berjualan di Pasar Doro. Keduanya merupakan pendatang baru.

Dua anggota DPRD tersebut adalah Ahmad Ridhowi dari dapil 3, dan Umi Farida dari dapil 5. Keduanya wakil rakyat dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Ahmad Ridhowi mengaku bersyukur ia bersama adiknya yang bernama Umi Farida telah dilantik menjadi anggota DPRD Kabupaten Pekalongan periode 2024-2029. "Alhamdulillah, kami berdua adalah kakak dan adik yang telah dilantik jadi anggota DPRD Kabupaten Pekalongan," kata Ahmad Ridhowi pada wartawan.

Menurutnya, ia dan adiknya bisa jadi anggota DPRD Kabupaten Pekalongan berkat doa orang tua, dan dukungan dari masyarakat. "Kami berdua adalah anak bakul pindang tradisional di Pasar Doro. Kalau tidak ada dukungan dari masyarakat, dan doa dari orang tua kami tidak mungkin bisa jadi anggota DPRD terpilih," ucapnya.

Ridhowi mengungkapkan, agak gugup jelang pelantikan. Saat pelantikan di Gedung Dewan, ia diantar oleh masyarakat dan pendukungnya. Setelah dari pelantikan, ia dan adiknya akan ziarah ke makam ayahnya.

"Saya dan adik Umi habis pelantikan akan langsung ke makam bapak untuk ziarah. Karena bapak tidak bisa hadir saat kami akan dilantik jadi anggota DPRD Kabupaten Pekalongan," katanya.

Berdasarkan Berita Acara Momor: 86/PL.01.09-BA/3326/2024 tentang Penetapan Calon Terpilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Pekalongan dalam pemilihan Umum Tahun 2024, KPU Kabupaten Pekalongan telah menetapkan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Pekalongan.

Untuk dapil 1 ada 7 kursi, diperoleh oleh PKB 2 kursi, Gerindra 1 kursi, PDIP 1 kursi, Golkar 2 kursi dan PPP dapat 1 kursi. Untuk dapil 2 ada 10 kursi, dengan perolehan PKB 2 kursi, Gerindra 1 kursi, PDIP 2 kursi, Golkar 2 kursi, PKS 1 kursi, PAN 1 kursi, dan PPP 1 kursi. Untuk dapil 3 ada 10 kursi, PKB 3, Gerindra 1, PDIP 2, Golkar 1, PKS 1, PAN 1, dan PPP 1 kursi.

Sedangkan, untuk dapil 4 ada 11 kursi, dengan perolehan yaitu PKB 5 kursi, Gerindra 1, PDIP 1, Golkar 2, PAN 1, dan PPP 1 kursi. Untuk dapil 5 ada tujuh kursi, yaitu PKB 2 kursi, PDIP 2 kursi, Golkar 2 kursi, dan PAN 1 kursi.

Untuk dapil 1, nama caleg terpilih adalah H Edy Haryanto SE (PKB), Jahirin MH (PKB), Patmisari A.Md (Gerindra), Rossi Ardiyanti ST MKes (PDIP), H Mashadi SH MA (Golkar), Rokhyasin SE (Golkar), dan H Syihabuddin Nur SHI (PPP).

Untuk dapil 2, Nashih Syarifuddin SAg (PKB), H Masbukhin SPd (PKB), Catur Andriansah SPd (Gerindra), Haryanto (PDIP), Dodiek Prasetyo SPd (PDIP), Ruben R Prabu Faza (Golkar), Laila Nur Azizah (Golkar), Eko Pamuji SH (PKS), Nanang Purwidiyanto (PAN), dan Mukhamad Rif'an (PPP).

Untuk dapil 3, Drs Hj Hindun MH (PKB), H Afandi SAg (PKB), H Saeful Bahri SAg (PKB), Juharno SH (Gerindra), H Sumar Rosul SIP MAP (PDIP), Ian Kurniawan ST (PDIP), Drs HM Mochtar MM (Golkar), Dinda Aniva Nutkhi SH (PKS), Ahmad Ridhowi (PAN), dan H Mirza Kholik (PPP).

Untuk dapil 4, Muhammad Haqqi Hasenda (PKB), Drs H Abdul Munir (PKB), Hj Fatkhiana Dewi SH (PKB), H Budi Santoso SH (PKB), Shellva Ria Paparingga MPd (Gerindra), Slamet Nurudin SE MAP (PDIP), M Widiyanto SPd (Golkar), Rizal Efendi (Golkar), Ahmad Muzaki SM (PAN), dan Moh Wtldanyl Firdaus SKed (PPP).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan