Rekomendasi Film Horor Indonesia Terbaik, Bisa Bikin Bulu Kudukmu Berdiri!

Rekomendasi Film Horor Terbaik-Freepik-

RADARPEKALONGAN.BACAKORAN.CO - Rekomendasi film horor Indonesia terbaik berikut bisa jadi referensi daftar tontonan kamu. 

Bagi pecinta film horor, artikel ini sangat tepat untuk kamu baca. Film horor dipercaya bisa menaikkan adrenalin dan memberikan kesan tersendiri bagi para penontonnya. 

Film horor memang sudah eksis sejak lama di dunia perfilman Indonesia. Baik film horor keluaran lama maupun keluaran terbaru, masih saja bagus jika ditonton. 

Bahkan, film horor setiap jaman atau tahunnya bisa menunjukkan keunikannya tersendiri. Berikut rekomendasi film horor Indonesia terbaik dari masa ke masa. 

1. Bangsal 13 (2004)

Rekomendasi film horor Indonesia terbaik pertama adalah film horor yang berjudul Bangsal 13. Film ini rilis tahun 2004, mengisahkan dua sahabat karib yang diperankan oleh Endhita Wibisona dan Luna Maya. 

Cerita mereka dimulai tatkla Mina dan Natasha tidak sengaja menabrak seorang perempuan bernama Hera. 

Hera dibawa Mina dan Natasha menuju rumah sakit untuk menerima pengobatan. Akan tetapi, semua rumah sakit sedang penuh sesak dan tidak bisa menerima pasien lantaran ruangan sudah habis. 

Sampai pada akhirnya, petugas kesehatan di salah satu rumah sakit membuka kembali bangsal bernomor 13, bangsal keramat yang sudah lama dikunci. 

Bangsal itu sudah 20 tahun tidak dibuka. Kejadian demi kejadian mistis, aneh, dan menyeramkan hadir dan ditampakkan dalam film. Konon, bangsal itu dihuni oleh arwah seorang suster yang ingin melakukan balas dendam. 

BACA JUGA:Jangan Sampai Terlewat! Ini Film Bioskop Indonesia Rilis Februari 2024, Ada Film Lampir

BACA JUGA:Rekomendasi Film yang Diadaptasi dari Novel Best Seller, Bisa Jadi Teman saat Santai

2. Pengabdi Setan (2017)

Film Pengabdi Setan adalah film horor Indonesia yang memenangkan berbagai macam penghargaan Festival Film Indonesia tahun 2017. 

Tag
Share