Mengedukasi Masyarakat Pekalongan, SMC RS Telogorejo Gelar Dua Seminar Sekaligus

Minggu 01 Sep 2024 - 18:46 WIB
Reporter : Ainul Atho
Editor : Damar Purbono

KOTA - SMC Rumah Sakit Telogorejo Semarang menggelar seminar kesehatan dengan dua pembahasan sekaligus yakni terkait penyakit jantung dan IVF atau program bayi tabung, Minggu (1/9/2024). Dalam kegiatan yang digelar di Hotel Santika tersebut, dihadirkan sejumlah dokter spesialis yang menangani masalah jantung dan fertilitas sebagai narasumber.

Seminar digelar di dua ruangan terpisah untuk masing-masing tema. Untuk seminar IVF, diambil tema 'Program Hamil: Masalah dan Solusinya. Tiga dokter spesialis dihadirkan sebagai narasumber yaitu dr. Andrian, Sp.And yang merupakan dokter spesialis andrologi, kemudian dr. Lambang Agung Kurniawan, Sp.O.OG, Subsp F.E.R serta dr. Vannya Dewi Puspitasari Sp.O.G, Subsp F.E.R. Keduanya merupakan dokter spesialis obstetri ginekologi.

Sementara untuk seminar jantung tema yang diambil yakni "Kenali Faktor Resiko Jantung Koroner dari Sekarang". Dalam seminar itu, hadir sebagai narasumber yaitu dr. Diana Novitasari, Sp.PD, K-EMD, FINASIM yang merupakan dokter spesialis penyakit dalam dan dr. M. Yusuf Suseno, Sp.JP, FIHA yang merupakan dokter spesialis jantung dan pembuluh darah.

Direktur Pemasaran SMC RS Telogorejo Semarang, dr. Gracia Ruyana Harianto menjelaskan, tujuan utama dari seminar tersebut adalah memperluas pengenalan masyarakat tentang layanan-layanan terkait jantung dan bayi tabung di Indonesia. Sehingga jika memiliki permasalahan tersebut, masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri.

"Terkadang masih ada masyarakat yang kesulitan, sehingga bahkan sampai harus ke luar negeri. Padahal kalau di dalam negeri, di Indonesia ada, kenapa harus sampai keluar. Jadi kami ingin memberi tahu masyarakat bahwa layanan-layanan ini bisa diakses di dalam negeri sendiri," jelasnya.

Jantung dan IVF, lanjut dr. Gracia, merupakan dua dari tiga center of excellence atau layanan unggulan dari RS Telogorejo. Ketiga layanan unggulan tersebut yakni neurocenter atau saraf, hard center atau jantung dan fertility center. 

"Lima tahun lalu kami pernah menggelar seminar di Pekalongan juga. Karena saat itu belum seberkembang sekarang, sehingga yang kami sampaikan hari ini adalah perkembangan-perkembangan yang ada. Misalnya bayi tabung, empat tahun lalu seperti apa dan sekarang kami sudah melengkapi fasilitasnya. Sebab dunia medis ini juga terus berkembang," tambahnya.

Untuk layanan bayi tabung, RS Telogorejo sudah mendatangkan peralatan terbaru dan juga melengkapi dokter salah satunya dokter spesialis andrologi yang khusus untuk menangani masalah laki-laki.

Melalui seminar ini, pihaknya berharap agar masyarakat Pekalongan lebih mengenal tentang layanan-layanan tentang jantung dan bayi tabung yang bisa diakses dengan jarak yang dekat.(nul)

Kategori :