Bawaslu Luncurkan Peta Kerawanan Pilkada 2024

PEMETAAN - Bawaslu Kabupaten Pekalongan, Rabu (28/08/2024) meluncurkan peta kerawanan Pilkada 2024 di Kabupaten Pekalongan-TRIYONO-

KAJEN - Bawaslu Kabupaten Pekalongan, Rabu (28/08/2024) meluncurkan peta kerawanan Pilkada 2024 di Kabupaten Pekalongan. Kegiatan sekaligus sosialisasi partisipatif terkait dengan kerawanan terhadap pemilihan digelar di Aula Hotel Gran Dian Wiradesa. 

Adapun dalam acara diikuti oleh Forkopimcam dan Panwascam se Kabupaten Pekalongan diisi dengan paparan wilayah rawan dalam Pilkada dan Pilgub Jawa Tengah yang ada di Kota Santri. 

Ketua Bawaslu Kabupaten Pekalongan, Thohir menyampaikan bahwa dalam forum ini sudah disampaikan terkait pemetaan kerawanan pilkada. Namun demikian kesimpulan di Kabupaten Pekalongan masuk rawan sedang.

"Tapi meskipun rawan sedang, kita harus waspada karena memang pemilihan kepala daerah ini sudah tersubjek," ujarnya.

Didalam forum juga sudah disampaikan oleh Komisioner Bawaslu,Budi, diantaranya daftar pemilih yang kriteria MS tapi TMS itu selalu muncul, sebaliknya begitu. Kemudian netralitas aparatur daerah juga harus diwaspadai, kalaupun masuk kategori rendah maupun sedang, semuanya harus diwaspadai.

Karena abupaten Pekalongan cakupan wilayahnya luas, disamping kondisi geografisnya juga harus diantisipasi.

"Karena nanti pelaksanaan pilkada di bulan November, nanti itu ada daerah bawah rawan banjir rob, daerah atas rawan longsor," tuturnya.

Disinggung bagaimana antisipasinya, Tohir menyampaikan akan memitigasikan, kemudian memaksimalkan sosialisasi penuh.

"Itu langkah upaya pencegahan, disamping setiap tahun memberikan himbauan ke KPU, Partai Politik, pengusung. Kemudian himbauan ke pihak berwenang, aparatur negara juga kita sampaikan. Kemudian sarat perbaikan itu juga langkah-langkah pencegahan juga terus diupayakan," imbuhnya. (Yon) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan