3 Hidangan Bertema Sop Khas Pekalongan yang Menggoyang Lidah

Pindang Tetel salah satu hidangan bertema sop khas Pekalongan--id.pinterest.com/Paste_quel

RADARPEKALONGAN.ID - Anda mungkin bertanya-tanya, mengapa Pekalongan dipilih sebagai tujuan utama dalam penelusuran hidangan bertema sop ini?

Alasannya sederhana yakni Pekalongan memiliki banyak sekali hidangan dengan resep yang sangat khas terutama hidangannya yang bertemakan sop.

Pekalongan, sebuah kota yang terkenal bukan hanya karena keindahan batiknya, melainkan juga karena nikmatnya kuliner tradisional yang dimilikinya.

Salah satu keunggulan kuliner khas Pekalongan adalah hidangan bertema sop yang tak tertandingi.

Tanpa basa basi lagi berikut ini adalah tiga hidangan unggulan yang wajib Anda cicipi ketika berkunjung ke kota ini.

1. Pindang Tetel

Jika singgah di Pekalongan, pastikan untuk mencoba kuliner khasnya yang terkenal, termasuk Pindang Tetel.

Meskipun nama pindang tetel, mungkin menimbulkan kesan bahwa hidangan ini terbuat dari bahan dasar pindang atau ikan, kenyataannya, hidangan ini terbuat dari daging sapi.

Meskipun secara sekilas mirip dengan rawon, hidangan khas Surabaya, Pindang Tetel memiliki cita rasa yang berbeda, meskipun keduanya menggunakan kluwek sebagai salah satu bumbunya.

Pindang Tetel dapat ditemukan dengan mudah di berbagai lokasi di Pekalongan, baik di Kabupaten maupun Kota Pekalongan.

Umumnya, sajian ini disuguhkan bersama Kerupuk Pasir, yang lebih dikenal oleh penduduk Pekalongan sebagai Kerupuk Usek, yang tersedia dalam berbagai warna.

BACA JUGA: Awas, Inilah Makanan yang Dapat Mempercepat Terjadinya Menopause Pada Wanita

Singkatan "Pindang Tetel" sendiri merujuk pada "Paling enak Daging Tetel." Makanan ini berasal dari Desa Ambokembang, Kecamatan Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan, dan awalnya dibuat dari tetelan daging sapi.

Namun, seiring waktu, hidangan ini telah mengalami perkembangan, tidak hanya menggunakan tetelan, tetapi juga daging dan jeroan sebagai bagian dari sajian yang disajikan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan