Delapan Bus Disiapkan untuk Mudik Gratis

Senewan Kepala Terminal Tipe A Pekalongan-ISTIMEWA -

KOTA - Program Mudik Gratis Lebaran 2024, Pemerintah DKI Jakarta menyediakan 8 Armada Bus dari Jakarra tujuan ke Pekalongan. Sedangkan, untuk tujuan sejumlah daerah di Provinsi Jawa Tengah disediakan 200 Armada Bus oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia.

Kepala Terminal Tipe A Pekalongan, Senewan, menuturkan bagi masyarakat yang ingin mudik gratis dengan menggunakan armada bus, sudah bisa mengakses pendaftarannya melalui aplikasi Mitra Darat atau klik link https://mudikgratis.jakarta.go.id.

Senewan menjelaskan, Kementerian Perhubungan tahun ini kembali menggelar Program Angkutan Mudik Gratis Lebaran 2024. Program ini bertujhan untuk antisipasi lonjakan masyarakat yang ingin mudik menggunakan kendaraan pribadi, terutama sepeda motor. 

BACA JUGA:Mudik Gratis Bersama BUMN Kembali Digelar, Yuk Buruan Daftar

Menurutnya, di tahun 2024 ini, bagi masyarakat yang ingin mudik gratis dengan menggunakan armada bus, sudah bisa mengakses pendaftarannya melalui aplikasi Mitra Darat atau klik Link mudikgratis.jakarta.go.id

"Sesuai arahan dari Kementerian Perhubungan RI, persiapan arus mudik dimulai tanggal 4 April 2024 atau H-7 sampai H+7 lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah," kata Senewan, Selasa (19/3/2024). 

Dia menjelaskan, seperti tahun-tahun sebelumnya, ada program mudik gratis untuk kendaraan dan juga ada angkutan penumpang gratis, baik program dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia dan dari Dinas Perhubungan DKI Jakarta. 

"Selain penumpang, sepeda motornya juga akan kami angkut secara gratis, sehingga bisa digunakan untuk bermobilitas di kampung," terangnya.

Disampaikan Senewan, demi menjaga keamanan selama diperjalanan masyarakat diajak agar tidak mudik menggunakan sepeda motor. Hal ini mengingat potensi terjadi bahaya kecelakaannya sangat tinggi. 

BACA JUGA:Simak! Pendaftaran Mudik Gratis Dimulai Hari Ini

Pihaknya terus mengimbau masyarakat agar seyogyanya tidak melakukan perjalanan jauh menggunakan sepeda motor karena berpotensi tinggi terjadi kecelakaan, terlebih lagi untuk kondisi jalan saat ini banyak yang rusak akibat curah hujan tinggi. 

"Kami berharap, masyarakat bisa melakukan perjalanan mudik dengan menggunakan angkutan umum atau memanfaatkan program mudik gratis ini," imbuhnya. (way)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan