Kenali dan Tangani, Inilah 4 Macam Gangguan Tidur yang Mengganggu Kualitas Tidur

4 macam gangguan tidur-macrovector/Freepik-

RADARPEKALONGAN.BACAKORAN.CO - Berikut adalah 4 macam gangguan tidur yang mengganggu kualitas tidur, segera kenali dan tangani jika kamu mengalaminya.

Adanya gangguan tidur dalam tidur seseorang jelas akan memengaruhi kualitas tidur orang tersebut, kualitas tidur akan memengaruhi kesehatan fisik maupun mental.

Yang dimaksud gangguan tidur adalah kelainan pada pola tidur seseorang yang mengganggu aktivitas tidur, mari kita mengenali beberapa macam gangguan tidur tersebut.

BACA JUGA:Perhatikan Kualitas Tidur, Ternyata Begini Kebutuhan Tidur dari Manusia Berdasarkan Umurnya

Melansir dari buku "The Art of Lucid Dreaming" yang disusun oleh Daud Antonius, gangguan tidur dikelompokkan menjadi 4 macam, yakni:

1. Insomnia

Gangguan tidur yang pertama adalah insomnia, atau kondisi ketika seseorang mengalami kesulitan memulai dan mempertahankan tidurnya.

Gangguan insomnia memengaruhi kebutuhan tidur seseorang, orang yang mengalami insomnia menjadi kurang tidur dan bisa berdampak kurang baik pada fisik dan emosionalnya.

Insomnia sendiri dibedakan menjadi 2, yaitu insomnia primer dan insomnia sekunder. Berikut penjelasannya.

BACA JUGA:Benarkah Tidur dalam Kondisi Gelap Lebih Menyehatkan? Inilah Manfaat Tidur dalam Keadaan Lampu Mati

Insomnia primer adalah insomnia yang tidak berkaitan dengan masalah kesehatan atau psikologis.

Insomnia sekunder sebaliknya, ia dipengaruhi oleh masalah kesehatan atau psikologis yang membuat seseorang kesulitan tidur atau terbangun dari tidurnya.

2. Parasomnia

Yang kedua adalah gangguan tidur yang merupakan sekumpulan abnormalitas ketika tidur, adanya parasomnia dapat menyebabkan berkurangnya kualitas tidur.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan