Miliki Perpustakaan Tingkatkan Minat Baca

Minggu 01 Sep 2024 - 19:39 WIB
Reporter : malikha
Editor : Dony Widyo

PEKALONGAN - Dalam rangka meningkatkan minat baca bagi warga sekolah, MTs Salafiyah NU Karanganyar Tirto memiliki perpustakaan digital yang sudah dilaunching sejak awal tahun 2024 lalu.

Disampaikan Kepala MTs Salafiyah NU Karanganyar Tirto M. Fatkhurrokhim bahwa perpustakaan digital ini bisa memberikan informasi kepada seluruh warga sekolah dan masyarakat untuk mengakses informasi apapun mengenai ilmu pengetahuan, sehingga tidak hanya berfokus pada guru dan buku-buku di perpustakaan yang terbatas jumlahnya.

"Jadi ketika mereka ada tugas dan membutuhkan referensi, bisa mengakses langsung melalui Perpustakaan digital untuk mencari buku apa saja yang di butuhkan," ungkap Fatkhurrokhim. 

Terobosan Perpustakaan digital MTs Salafiyah NU Karanganyar Tirto ini juga merupakan upaya dari sekolah untuk meningkatkan minat baca siswa dengan mempermudah refrensi yang mereka inginkan. Bahkan ada reward bagi siswa yang rajin mengunjungi Perpustakaan.

"Kita menyediakan koleksi buku dengan jumlah yang cukup banyak, terdiri dari 1.472 judul ofline, 10.149 eksemplar ofline, dan 459 judul online yang kita muat di perpustakaan digital," pungkasnya.(Mal)

 

Kategori :