Bazar di Kodim Pekalongan, Warga Serbu Telur Rp23.500 Per Kilo

Rabu 03 Apr 2024 - 00:44 WIB
Reporter : Wahyu Hidayat
Editor : Damar Purbono

KOTA - Ratusan Warga Kota Pekalongan berbondong-bondong memadati area Markas Kodim 0710/Pekalongan untuk membeli kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) dalam bazar yang digelar Kodim 0710/Pekalongan, Selasa (2/4/2024).

Warga berbondong-bondong datang ke Kodim Pekalongan untuk membeli berbagai kepokmas dengan harga jauh lebih murah dibanding harga di pasaran pada umumnya.

Misalnya saja telur ayam, di bazar ini telur ayam dijual hanya seharga Rp23.500 per kilogram. Padahal, di pasaran harganya bisa mencapai Rp32.000 per kilo.

Tak hanya itu, ratusan warga juga rela mengantre untuk bisa membeli beras SPHP seharga Rp52.000 untuk kemasan 5 kilogram, minyak goreng merek Rose Brand kemasan 1 liter Rp16.500, gula pasir 1 kg Rp15.500, nugget dan sosis mulai Rp10.000, dan pakaian mulai Rp10.000 per potong.

Dandim 0710/Pekalongan, Letkol Inf Rizky Aditya mengungkapkan, seluruh jajaran TNI Kodim 0710/Pekalongan kali ini melaksanakan bazar murah secara bersama-sama Dinas Pertanian dan Pangan dan Bulog. 

"Dalam bazar murah oleh TNI ini, untuk kuota minyak goreng yang kami sediakan ada 1000 liter, beras 500 kantong kemasan 5 kg, dan sebagainya," kata Dandim Rizky.

Dandim Rizky bersyukur, respons masyarakat yang datang ke Makodim Pekalongan untuk membeli barang kepokmas jelang Idulfitri 1445 H atau Lebaran 2024 ini sangat tinggi dan ramai. 

Pihaknya berharap, adanya bazar murah TNI ini bisa membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan menjelang lebaran Idulfitri Tahun 2024.

"Di sini harga jualnya selisihnya lumayan dibandingkan di pasaran. Kami berharap, kegiatan ini bisa membantu warga memenuhi kebutuhan menjelang lebaran. Terlebih, saat ini di pasaran harga barang kepokmas jelang lebaran rata-rata naik semua," imbuhnya.

Sumini (62), warga Kelurahan Gamer, Kecamatan Pekalongan Timur, mengaku sengaja datang ke Kodim Pekalongan untuk membeli beberapa kebutuhan pokok dengan harga lebih murah dibanding di pasaran.

Menurutnya, adanya bazar atau pasar murah seperti ini sangat membantu warga. Terutama menjelang Idulfitri.

"Alhamdulillah kami sangat merasa terbantu sekali adanya bazar murah TNI ini. Tadi beli beras 5 kg, gula pasir, minyak goreng, telur ayam juga buat stok kebutuhan lebaran. Disini tadi juga ada dijual pakaian murah mulai Rp10 ribuan. Terimakasih TNI Kodim 0710/Pekalongan sudah menginisiasi bazar murah ini," ujarnya.

Bazar murah TNI dalam rangka menyambut Idulfitri 1445 H/2024 M digelar serentak oleh TNI, baik TNI AD, TNI AU, maupun TNI AL. Bazar ini dilaksanakan serentak di seluruh wilayah NKRI, mulai pusat sampai daerah, ternasuk di Kodim 0710/Pekalongan. (way)

Kategori :