Cetak Generasi Tangguh Religius Berbudaya

DOK - Kegiatan belajar mengajar Kelompok Belajar (KB) Az-Zahra Sidorejo Kecamatan Tirto.-MALEKHA-

SIDOREJO - Mencetak generasi tangguh, religius dan berbudaya menjadi visi misi Kelompok Belajar (KB) Az-Zahra Sidorejo Kecamatan Tirto dalam menjalankan perannya sebagai lembaga pendidikan.

Kepala KB Az-Zahra Sidorejo Istianah menyampaikan sesuai visi-misinya yaitu membentuk anak didik yang cerdas dan berakhlakul karimah, kemudian berkembang sesuai tahapan karena di KB Az-Zahra itu usia 2-4 tahun.

"Kita untuk pembelajarannya mengacu sesuai kurikulum, sekarang memakai kurikulum merdeka jadi sesuai budaya pancasila," ucapnya.

Istianah juga menjelaskan bahwa kurikulum KB Az-Zahra sudah mengacu pada peneripan kurikulum merdeka seusai arahan dari Kementrian Pendidikan.

"Harapannya, semoga kedepannya guru menjadi lebih sabar dalam mendidik anak serta semangat bekerjasama antara guru, wali murid, pengurus, komite dan anak didik, dan berharap semoga anak-anak didik KB Az-Zahra menjadi anak yang sholeh dan sholehah," pungkasnya. (mal)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan