Totalitas Jalankan Peran SRA dan Bersinar

BELAJAR - Kegiatan belajar mengajar siswa di kelas laboratorium komputer.-MALEKHA-

KOTA - Dampak terburuk yang ditimbulkan dari penyalahgunaan narkoba dapat merenggut masa depan generasi muda, sebagai upaya mencegah hal tersebut, SMPN 16 Pekalongan totalitas sebagai sekolah Bersih Narkoba (Bersinar) sekaligus Sekolah Ramah Anak (SRA). 

Disampaikan Kepala SMPN 16 Kota Pekalongan, Dwiayani Ariyanti bahwa upaya mencegah penggunaan dan penyalahgunaan narkoba harus dilakukan sejak dini, salah satunya masa Sekolah Menengah Pertama (SMP).

“Kita hadirkan BNN untuk menyampaikan bahaya narkoba seperti apa, jangan pernah coba-coba dengan barang itu, supaya mereka paham jelas hanya dampak buruk yang mereka dapat kalau sampai menggunakan barang itu,” ujarnya.

Setelah deklarasi yang dilakukan sekolah beberapa waktu lalu, kedepan tidak hanya agen perubahan dan guru saja namun juga seluruh warga sekolah bisa turut menjaga komitmen bersama secara berkelanjutan.

“Kami akan menumbuhkan rasa aman nyaman menyenangkan, apalagi SMP menurut kami ini masa yang rawan, mereka tumbuh dan berkembang sangat signifikan. Kita mulai dengan langkah kecil seperti memberikan pendampingan ketat saat pembelajaran di sekolah,” pungkasnya. (mal)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan