Karnaval Renta Sisakan Sampah, Pecinta Alam SMKN 1 Warungasem Terjunkan Tim Sapu Bersih

Jumat 23 Aug 2024 - 00:08 WIB
Reporter : Novia Rochmawati
Editor : Rony Coy

BATANG - Antisipasi dampak sampah di berbagai kegiatan karnaval, Pecinta Alam SMKN  1 Warungasem (Aspala) menerjunkan tim sapu bersihnya di beberapa kegiatan karnaval. Hal ini diharapkan bisa menjaga kebersihan lingkungan sekitar usai kegiatan besar seperti P. 

Para pelajar ini pun tak segan membawa kantong sampah serta gerobak yang dibawa keliling untuk memungut sampah yang ada.

Pembina Aspala Hendri Sapto Aji menuturkan bahwa kegiatan ini sudah rutin dilakukan oleh timnya untuk menjaga kegiatan yang berpotensi banyak sampah. 

"Jadi kegiatan ini memang rutin dilakukan oleh Aspala guna menjaga agar kegiatan karnaval tidak lagi menjadi lumbung sampah. Selain di kegiatan karnaval kita juga sering mengadakan bersih sungai, sekolah, atau pantai ini sebagai bukti nyata kegiatan pecinta alam yang sebenarnya," ujarnya.

Kepala SMKN 1 Warungasem Batang, Suyanta menyebut  budaya Kebersihan ini juga sudah berjalan di sekolah dan diinisiasi Kepala Sekolah.

"Budaya bersih di SMKN 1 Warungasem memang sudah menjadi gerakkan di sekolah  setiap tahun bahkan kami beri penghargaan untuk guru dan siswa yang menjaga kebersihan dengan baik," jelas Suyanta.

Selain di kegiatan karnaval kegiatan ini juga dilaksanakan di pantai, di sekolah, bahkan di sungai sebagai kegiatan nyata untuk mencintai alam sekitar. (nov)

 

Kategori :