Berikut Ini Daftar Vitamin untuk Kulit Sehat dan Cantik, Bikin Kamu Percaya Diri

vitamin untuk kulit sehat dan cantik--Youtube.com/Mita Dewi

RADARPEKALONGAN.ID - Ada banyak vitamin untuk kulit sehat dan cantik yang mudah didapat dari makanan atau suplemen makanan.

Kebutuhan kulit akan vitamin sangat bermanfaat, tidak hanya membuatnya lebih sehat, tetapi juga membuat kulit tampak halus, elastis, dan awet muda.

Kulit merupakan organ terbesar yang berperan penting dalam melindungi tubuh dari cedera, penyakit dan infeksi oleh mikroba, virus, jamur dan parasit. 

Kulit juga berperan penting dalam mengatur suhu dan memproduksi vitamin D yang alami bagi tubuh.

Karena fungsinya yang sangat penting, maka wajar jika Anda selalu menjaga kesehatan kulit. Salah satu caranya adalah dengan memenuhi kebutuhan kulit akan berbagai vitamin.

Ada banyak vitamin untuk kulit yang bisa didapatkan di apotek dan toko kecantikan. 

Untuk memudahkanmu menentukan pilihan, kamu perlu mengetahui vitamin mana yang baik untuk kulit.

Berikut beberapa jenis vitamin yang berperan penting dalam menjaga kesehatan dan kecantikan kulit:

BACA JUGA:Ini Dia Pilihan Sumber karbohidrat Selain Nasi, Ada Jagung, Kentang dan Ubi

BACA JUGA:Ini Dia 3 Herbal untuk Membantu Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh yang Bisa Kamu Konsumsi

1. Vitamin A

Vitamin A berperan penting dalam menjaga dan memperbaiki jaringan kulit yang rusak, mencegah dan membantu mengurangi kerutan pada kulit, mencegah penuaan dini dan mencegah kerusakan kulit akibat radiasi ultraviolet.

Untuk mendapatkan vitamin ini, kamu bisa mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin A, seperti ubi jalar, bayam, wortel, labu kuning, brokoli, tomat, telur, keju, yogurt, dan hati ayam atau sapi.

Jika perlu, kamu juga bisa mendapatkan vitamin A dari suplemen makanan tambahan sesuai anjuran dokter.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan