Datangkan Rezeki Bagi Pemiliknya, Inilah Ciri-ciri Rumah Pembawa Rezeki dan Keberuntungan Menurut Primbon Jawa

Datangkan Rezeki Bagi Pemiliknya, Inilah Ciri-ciri Rumah Pembawa Rezeki dan Keberuntungan Menurut Primbon Jawa--Freepik

RADARPEKALONGAN.BACAKORAN.CO - Ternyata, ada lho beberapa ciri-ciri rumah pembawa rezeki dan keberuntungan menurut primbon Jawa. Penasaran? Yuk cari tahu jawabannya di sini.

Pada kesempatan kali ini, mari kita bahas bersama mengenai ciri-ciri rumah yang diyakini mampu membawa dan mendatangkan rezeki, keberuntungan, serta dapat memperlancar rejeki.

Meskipun hidup, mati, jodoh, dan rezeki berada dalam kehendak Tuhan Yang Maha Esa, akan tetapi sebagai manusia kita juga perlu berusaha dengan optimal.

Dilansir dari kanal Youtube Fitka Channel pada hari Senin (8/7), terdapat beberapa ciri-ciri rumah pembawa rezeki dan keberuntungan primbon Jawa.

BACA JUGA:Alasan Mengapa Weton Ini Disukai Khodam Pendamping Leluhur Menurut Primbon Jawa, Ketahui Sekarang Juga!

Lantas, ciri-ciri apa saja sih yang dimaksud? Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri rumah yang mampu mendatangkan rezeki dan keberuntungan menurut primbon Jawa.

Ciri-ciri Rumah Pembawa Rezeki dan Keberuntungan

Pertama-tama, rumah yang ideal bagi pemiliknya adalah yang mampu memenuhi kebutuhan sandang dan pangan dengan mudah. Hal tersebut mencerminkan kemudahan dalam mencari nafkah.

Selain itu, rumah yang mampu membawa dan mendatangkan keberuntungan juga dapat dilihat dari kemudahan dalam mengumpulkan harta serta terhindar dari permasalahan kesehatan dan konflik.

Namun, tidak semua rumah cocok bagi setiap orang. Rumah yang kurang cocok bisa menjadi hambatan dalam mencari nafkah, sulit dalam mengelola keuangan, serta menimbulkan masalah kesehatan dan konflik interpersonal.

BACA JUGA:Mau Tahu 2 Weton yang Harus Waspada di Awal Suro menurut Primbon Jawa? Weton ini Termasuk Tulang Wangi

Untuk dapat menciptakan rumah yang mampu mendatangkan dan membawa keberkahan, ada beberapa prinsip yang dapat kalian terapkan.

Pertama, desain pintu utama rumah sebaiknya tidak langsung terhubung lurus ke pintu belakang atau dapur.

Hal tersebut bertujuan untuk mengatur aliran energi agar tidak langsung 'bablas' melalui rumah tanpa ada penghalang.

Tag
Share