Tingkatkan Minat Baca, Dorong Kiprah dan Kebermanfaatan Perpusmas

PENGUNJUNG - Seorang pengunjung sedang membaca buku.-MALEKHA-

KOTA - Selain terus menggenjot budaya gemar membaca, Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dinarpus) bersama Bunda Literasi setempat juga tenggah membangkitkan kembali kehadiran Perpustakaan Masyarakat (Perpusmas). 

Disampaikan  Bunda Literasi Kota Pekalongan Inggit Soraya bahwa saat ini kota Pekalongan memiliki 80 Perpusmas. Lebih lanjut, ia menjelaskan keberadaan dan kebermanfaatan Perpusmas masih harus diupayakan oleh semua pihak baik oleh Pemerintah Kota Pekalongan dan masyarakat.

“Dibandingkan dengan tahun sebelumnya jumlah Perpusmas yang ada ini menurun, artinya perlu adanya motivasi yang lebih supaya budaya cinta gemar membaca kembali menggelora di kehidupan masyarakat,” kata Inggit.

Inggit mengatakan salah satu tujuan dari roadshow literasi yang sudah ia gencarkan ini adalah untuk menumbuhkan minat membaca, jika tercapai tentunya hal tersebut akan berimbas pada kebangkitan perpusmas yang ada di lingkungan sekitar masyarakat, 

“Semoga dengan usaha kami selama ini dengan melaksanakan sejumlah roadshow akan menambah semangat masyarakat untuk membaca buku, berliterasi di perpustakaan di sekitar tempat tinggalnya,” pungkasnya.(mal)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan