Jenis Purin dalam Tubuh yang Ternyata Bila Berlebihan Bisa Bikin Penyakit Asam Urat pada Orang Tua

jenis purin dalam tubuh-Freepik-

RADARPRKALONGAN.BACAKORAN.CO - Ternyata jenis purin dalam tubuh tidak hanya satu, melainkan ada dua. Yaitu purin endogen dan eksogen.

Buat yang masih memiliki tubuh sehat dan sistem metabolisme yang lancar, tak perlu khawatir dengan purin. Sebab pada dasarnya purin juga bermanfaat untuk tubuh 

Purin sendiri bisa membantu memberikan penyediaan stamina untuk mendukung sistem metabolisme tubuh.

BACA JUGA:5 Ramuan Pencegah Asam Urat yang Paling Ampuh Cegah dan Sembuhkan Nyeri pada Persendian

BACA JUGA:Khasiat Ramuan Cuka Apel untuk Asam Urat dan Cara Membuatnya dengan Campuran Kunyit dan Lemon

Hanya saja buat jangan sampai jumlahnya melebihi ambang batas tubuh karena bisa mengakibatkan penyakit tak tertahankan. 

Seperti apa penjelasannya? Yuk mari simak sampai tuntas tentang purin ini. Khususnya buat penderita asam urat sebagai berikut.

1. Purin Endogen

Khusus untuk purin endogen ini berasal dari dalam tubuh. Purin yang diproduksi dalam tubuh ini totalnya sampai 2/3 sendiri.

Purin endogen ini setiap harinya ada yang berkurang fungsinya dan mati. Namun oleh tubuh akan memproduksinya kembali. 

Produki ulang purin dalam tubuh ini berguna untuk menyuplai stamina di dalam tubuh. Jadi, kesimpulannya, tubuh juga memproduksi purin untuk menjaga kestabilan sistem metabolisme.

Sebab pada dasarnya purin diproduksi oleh tubuh dan hewan. Begitu juga tubuh manusia yang memproduksi zat purin.

BACA JUGA:5 Ramuan Pencegah Asam Urat dari Bahan Alami

BACA JUGA: 3 Cara Membuat Ramuan Alami Menghilangkan Bau Badan dan Keringat Berlebih

2. Purin Eksogen

Jenis purin dalam tubuh selanjutnya adalah eksogen. Seperti namanya, purin eksogen ini didapat dari bahan makanan dan minuman.

Makanan seperti jeroan, hati, limfa, usus, daging dan segala macam protein mengandung purin.

Penderita asam urat harus tahu kalau purin eksogen ini bisa meningkatkan asam urat dalam tubuh. Baik yang dialami oleh anak muda maupun lansia.

Tentu saja secara otomatis akan menambah jumlah purin dalam tubuh. Buat tubuh yang masih normal, tidak masalah konsumsi purin.

BACA JUGA:Ramuan Alami dari Dapur! 6 Cara Mudah Meredakan Batuk dengan Bawang Putih

BACA JUGA:Inilah 4 Resep Ramuan Herbal yang Ampuh Sembuhkan Asam Urat Ala Dr Zaidul Akbar, Dijamin Mudah dan Murah

Namun buat penderita asam urat perlu membatasi bahkan menghindari karena bisa berdampak pada kesehatan tubuh.

Purin Tinggi Memicu Nyeri Sendi Bagi Penderita Asam Urat

Setelah tahu apa saja 2 jenis purin dalam tubuh, sekarang mari bahas apa yang terjadi jika purin di dalam tubuh terlalu tinggi.

Jadi, ketika purin endogen dan eksogen bertemu maka akan terjadi reaksi. Hasil dari reaksi endogen dan eksogen ini menghasilkan asam urat.

Asam urat dalam tubuh sekitar 90 persennya akan diserap oleh tubuh. Sementara hanya 10 persennya saja dibuang melalui urine dan feses.

Secara normal, purin tidak menjadi masalah bagi kesehatan persendian. Namun bisa menyebabkan sakit sendi ketika sistem penguraian purin terganggu. 

Inilah kenapa penderita asam urat pantang untuk makan jeroan dan daging olahan. Karena bisa menyebabkan nyeri pada persendian.

Sebab zat purin pada makanan bisa menaikkan asam urat. Sisa asam urat berlebih pada tubuh sehingga tersimpan pada persendian.

BACA JUGA:Benarkah Begadang Bisa Menyebabkan Asam Urat? Yuk Simak Pendapat dari Ahlinya!

BACA JUGA:5 Bahaya Overeating bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Berdampak pada Kerusakan Ginjal dan Risiko Asam Urat

Buat penderita asam urat wajib tahu tentang jenis purin dalam tubuh yang bisa menyebabkan nyeri pada persendian. (*)

Tag
Share