Bisa Dicoba! Berikut Tips Mudah Menjaga Asam Urat Tetap Normal

Berikut tips mudah menjaga asam urat tetap normal-Freepik-

Makanan tinggi purin yang semestinya dibatasi atau bahkan dihindari meliputi jeroan, daging merah, ikan, kerang, kacang hijau, kacang tanah, dan lain-lain. 

2. Menghindari Konsumsi Minuman Beralkohol 

Mengonsumsi alkohol secara berlebihan dapat membuat tubuh mudah sekali mengalami dehidrasi. Selain itu, alkohol yang masuk dalam tubuh akan menghambat kinerja ginjal. 

Apabila ginjal tidak berfungsi secara maksimal, zat-zat yang seharusnya disaring dan dikeluarkan oleh tubuh melalui urine dapat tetap mengendap dalam tubuh. 

Salah satu zat yang mengendap adalah purin. Apabila purin dalam tubuh sudah melebihi batas normal, asam urat bisa kambuh atau naik. 

BACA JUGA:Apa Manfaat Air Rebusan Ketumbar? Inilah 5 Khasiat yang Bisa Dirasakan Setelah Meminumnya

BACA JUGA:Apakah Kadar Asam Urat Tinggi Sampai 8,5 Mg/dL Berbahaya bagi Tubuh? Mari Simak Ulasan Berikut

3. Membatasi Mengonsumsi Gula 

Gula yang terlalu banyak masuk ke dalam tubuh dapat menjadi salah satu penyebab asam urat naik atau kambuh. 

Gula buatan yang sering ditambahkan dalam makanan dan minuman dapat menyebabkan kadar asam urat dalam tubuh menjadi naik. Apabila ingin minum-minuman manis, kita bisa menggantinya dengan pemanis alami seperti madu. 

4. Mengonsumsi Makanan Berserat

Makanan yang kaya akan serat akan memudahkan tubuh dalam mengelola asam urat. Serat yang dikonsumsi dapat membantu tubuh menyeimbangkan kadar insulin dan gula darah. 

BACA JUGA:Berapa Kadar Asam Urat Normal dalam Tubuh dan Makanan Apa yang Harus Dihindari? Ini Dia Jawabannya!

BACA JUGA:Jangan Konsumsi Minuman Ini! Bisa Picu Asam Urat Naik dan Nyeri Sendi

Mengonsumsi makanan berserat membantu tubuh untuk merasa kenyang lebih cepat. Oleh karena itu, dengan mengonsumsi makanan berserat, kita dapat mengurangi makan berlebih.

Tag
Share