Cuma Jalani Bisnis Online Makanan, Ibu Rumah Tangga Ini Dapat Omzet 30 Juta Per Bulan!

Jalani Bisnis Online Makanan-Pecah Telur -YouTube

RADARPEKALONGAN.BACAKORAN.CO - Tak ada yang tahu, cuma jalani bisnis online makanan ternyata bisa dapatkan omzet 3 juta per hari. Bila dikalikan sebulan maka jadi 30 juta per bulan.

Kisah ini diceritakan oleh ibu-ibu dari Tulungangung yang menjalani bisnis rumahan. Bisnis yang membuatnya mendapatkan income lebih.

Lewat promosi online WhatsApp dan sosial media, bisnis online di bidang makanan ini yang dijalani seorang ibu ini menghasilkan income baru.

BACA JUGA:Terbaru! 5 Cara Mudah Dapat Uang dari Tiktok, Hanya Main Tiktok Bisa Dibayar Puluhan Juta, Mau?

BACA JUGA:Kisah Sukses Perempuan Muda Berdayakan Kelompok Tani Nira di Magelang Bikin Produk Bertaraf Internasional

Seperti apa kisah Adita, ibu rumah tangga di perumahan Jipun Tulungangung ini yang bisa membukukan omzet 3 juta per hari? Ini dia ulasannya di kanal Youtube Pecah Telur.

Berawal dari Iseng

Sebelum jalani bisnis online makanan seperti sekarang ini, ibu Adita awalnya memiliki usaha utama yaitu bisnis jilbab. 

Namun badai perekonomian akibat virus Covid 19 melanda dan membuat toko jilbabnya sepi. Hal ini mengharuskan dirinya mengurangi pekerja yang selama ini membantu jualannya.

Karena tak mau menberhentikan para pekerjanya, ibu Adita memulai jalani bisnis online makanan hanya sekadar iseng-iseng.

Ibu adita suka sekali makanan. Sebab itu dia membuat makanan seperti ikan tongkol mercon dan nasi bakar tongkol.

Ia pun iseng memosting dan membagikan masakan ke teman-temannya. Ndilalah teman dan rekannya pada suka.

BACA JUGA:Dari Jualan Online, Pria Ini Bisa Melunasi Utang Ratusan Juta dalam Waktu Singkat Kurang dari 12 Bulan!

BACA JUGA:5 Tips Bisnis Online Anti Bangkrut, Minta Restu Orang Tua dan Hindari Riba!

Tag
Share