Inilah 4 Gunung Indonesia yang Membuat Mental Pendaki Ciut

Salju abadi di puncak gunung Jayawijaya -Pinterest-

4. Gunung Raung (Jawa Timur)

Gunung Indonesia yang membuat mental pendaki ciut selanjutnya adalah gunung Raung.

Gunung ini terletak di 3 wilayah, yakni Bondowoso, Jember, dan Banyuwangi.

BACA JUGA:3 Wisata Dieng yang Menjadi Tempat Prewed Fiersa Besari

Gunung ini juga dikenal dengan jalur ekstremnya di kalangan pendaki, sebab dari bawah saja gunung ini terlihat berbentuk kerucut yang bisa menciutkan mental pendaki.

Puncak tertinggi dari gunung ini adalah puncak sejati dengan ketinggian 3.344 Mdpl, merupakan puncak tertinggi ketiga di Jawa Timur setelah Semeru dan Arjuno.

Meskipun tercatat sebagai puncak tertinggi ketiga di Jawa Timur dan keempat di Pulau Jawa, gunung Raung dikenal memiliki jalur paling ekstrem.

Gunung ini dikenal memiliki jalur "shiratal mustaqim", sebab jalur ini merupakan jalur setapak yang kiri kanannya adalah jurang.

Oleh karena itu pendaki diharuskan untuk menjaga fokusnya ketika melewati jalur ini.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata untuk Menikmati Sunset di Jogja, Anak Senja Wajib Tahu!

Itulah 4 gunung Indonesia yang membuat mental pendaki ciut. Meskipun berpredikat sebagai gunung yang ekstrim, gunung-gunung tersebut juga menyimpan keindahannya yang spektakuler.

Seperti kata pepatah "perjuangan tidak akan pernah mengkhianati hasil", kita perlu berjuang terlebih dahulu untuk bisa mendapatkan pemandangan yang istimewa.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan