Mengawali Tahun 2024 dengan Liburan, Simak 6 Rekomendasi Destinasi Wisata di Pekalongan yang Sedang Hits

Jumat 29 Dec 2023 - 09:10 WIB
Reporter : Maiyang Resmanti
Editor : Ainul Atho

RADARPEKALONGAN.BACAKORAN.CO - Pekalongan merupakan daerah yang terletak di Pantai Utara Pulau Jawa sehingga dikenal sebagai pantura. Apa saja destinasi wisata yang ada di Pekalongan? Simak yuk!

Kamu tidak perlu bingung ada orang yang menyebut Kota Pekalongan ada pula yang menyebut Kabupaten Pekalongan. Pekalongan merupakan nama kota sekaligus nama kabupaten. 

Letak kota dan kabupaten Pekalongan sangat berdekatan. Kota Pekalongan merupakan kota pemekaran dari Kabupaten Pekalongan.

Dua daerah ini kaya akan destinasi wisata baik wisata alam maupun buatan. Berikut destinasi wisata di Pekalongan.

1. Museum Batik Pekalongan

Kota Pekalongan dikenal sebagai kota batik yang telah diresmikan oleh Unesco. Museum Batik terletak di kawasan budaya Kota Pekalongan, tepatnya di Jalan Jetayu, Nomor 3, Kota Pekalongan. 

Di Museum Batik, kita bisa melihat koleksi batik dari masa ke masa. Batik yang menjadi koleksi museum berasal dari berbagai daerah seperti Kota Pekalongan, Lasem, Indramayu, Jakarta, dan lain-lain. 

Selain itu, kita juga bisa tahu sejarah batik, lho. Staf Museum Batik akan menjelaskan kepada pengunjung tentang sejarah batik. 

Kita juga bisa mencoba membuat batik di sini. Alat dan bahan dalam proses membatik sudah disediakan. Bahkan bagi kita yang masih awam dengan proses pembuatan batik, staf museum batik akan membantu dari tahap awal.

Tempat ini sangat cocok buat kamu yang suka dengan wisata budaya. Dengan bangunan bergaya arsitektur Belanda, tempat ini jadi tambah eksotis. 

Para turis asing kerap menjadikan museum batik sebagai idola destinasi wisata di Pekalongan.

BACA JUGA:Libur Akhir Tahun 2023, Museum Batik Hadirkan Tema Baru

2. Pantai Pasir Kencana

Pantai Pasir Kencana merupakan salah satu destinasi wisata di Pekalongan. Pesona pesisir Pantai Utara Jawa dapat dinikmati setiap hari oleh pengunjung. 

Tempat ini dibuka mulai pukul 06.00 hingga pukul 21.00 WIB. Tiket yang dibandrol juga relatif terjangkau, Rp15.000,00 untuk Senin sampai Kamis dan Rp20.000,00 untuk Jumat sampai Minggu. 

Kategori :