Kebakaran Hebat Menghanguskan 3 Rumah di Bandar Batang, Satu Nyawa Melayang

Rabu 05 Jun 2024 - 00:12 WIB
Reporter : M Dhia Thufail
Editor : Rony Coy

Ia memperkirakan kerugian materiil lebih dari Rp 200 juta, sebab banyak barang berharga milik para korban tidak bisa diselamatkan dan ketiga rumah yang terbakar merupakan bangunan permanen.

"Kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp 200 juta. Banyak barang berharga yang tidak bisa diselamatkan, termasuk perabotan rumah tangga, televisi, kulkas, dan kasir," ungkap AKP Imam Muhtadi.

Penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib. Tim penyelidik dari Polsek Bandar dan Polres Batang sedang mengumpulkan bukti dan keterangan dari para saksi mata.

"Kami masih mencari tahu apa yang menjadi pemicu kebakaran ini. Saksi-saksi sudah dimintai keterangan, dan kami juga akan memeriksa kondisi bangunan setelah kebakaran," jelas Imam Muhtadi.

Adapun pasca insiden kebakaran tersebut, sejumlah instansi pemerintah memberikan bantuan. Seperti dilakukan BPBD Kabupaten Batang, yang menyerahkan bantuan berupa family kit, selimut, dan matras.

Kemudian dari UPZ berupa bantuan keuangan, dan Dinas Sosial Kabupaten Batang memberikan bantuan sembako kepada masing masing korban berupa beras 10 kg, mie instan 2 dus, susu kaleng, teh celup, biskuit dan kecap manis. (fel)

Kategori :

Terpopuler