5 Cara Mudah Merawat Sepeda Motor saat Musim Hujan agar Motor Tetap Awet dan Memiliki Performa Maksimal.

Rabu 17 Jan 2024 - 08:33 WIB
Reporter : Kukuh Budiarto
Editor : Ainul Atho

RADARPEKALONGAN.BACAKORAN.CO - Inilah 5 Cara mudah merawat sepeda motor saat musim hujan. Agar motor tetap awet dan performa maksimal!

Memasuki musim hujan seperti sekarang ini sangat berdampak pada aktivitas setiap orang. Hujan merupakan suatu musim dimana biasanya turun pada akhir tahun hingga awal tahun baru.

Hujan sendiri memiliki beberapa dampak bagi kehidupan seseorang baik itu positif maupun negatif. Bagi kita yang sering beraktivitas diluar rumah, hujan mungkin menjadi kendala tersendiri bagi kita, apalagi saat sedang berkendara diluar rumah.

Waktu hujan turun, pengendara cenderung akan mengalami kesulitan dalam berkendara khususnya bagi pengendara roda dua. Motor sendiri akan mengalami berbagai macam masalah saat berkendara pada saat musim hujan.

Motor adalah kendaraan roda dua yang biasa digunakan seseorang dalam beraktivitas sehari-hari. Seseorang biasanya cenderung menggunakan sepeda motor karena lebih efisien dan cepat serta bebas dari kemacetan.

Akan tetapi dalam musim hujan seperti sekarang ini pengguna sepeda motor harus senantiasa memperhatikan keselamatan dalam berkendara. Seperti halnya menggunakan helm, menyalakan lampu kendaraan, memakai jas hujan dan lain sebagainya.

Selain memperhatikan keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lain, sepeda motor juga harus senantiasa memerlukan perhatian khusus dalam perawatannya. Hal ini bertujuan agar sepeda motor dapat berfungsi dengan baik saat digunakan dan performa motor tetap stabil saat dikendari di musim hujan. 

Dalam perawatannya sepeda motor tidak dapat dilakukan sembarangan. Harus sesuai dan benar agar motor dapat berjalan sebagaimana fungsinya. Nah kali ini kita akan membahas terkait dengan 5 cara merawat sepeda motor saat musim hujan. Kira-kira apa saja ya cara merawat sepeda motor yang baik saat musim hujan?

Inilah 5 cara merawat sepeda motor saat musim hujan.

1. Hindari Genangan Air

Cara merawat sepeda motor saat musim hujan yang pertama adalah menghindari genangan air hujan. Menghindari genangan air saat berkendara di musim hujan dapat menjaga motor dalam keadaan yang baik.

Air hujan yang masuk kedalam bagian-bagian mesin atau sistem elektronik kendaraan motor dapat menyebabkan kerusakan yang cukup serius bagi motor. Selain dapat merusak sistem elektronik, berkendara melalui genangan air juga dapat meningkatkan resiko kecelakan bagi diri sendiri dan pengendara lain.

2. Perawatan Rantai

Cara merawat sepeda motor saat musim hujan yang kedua adalah pewatan rantai motor. Bagi pengendara sepeda motor khususnya motor gigi, perlu memperhatikan rantai sepeda motor setelah berkendara di musim hujan. 

Hal ini karena rantai dari sepeda motor tersebut mudah terkena korosi saat basah akibat air hujan. Pastikan untuk membersihkan dan melumasi rantai secara teratur setelah berkendara di musim hujan dan pilih pelumas rantai yang tahan air agar rantai terawat dan terhindar dari korosi.

Kategori :

Terpopuler